Woensdag 22 Mei 2013

Project Theme

“Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit (SIMRS) dalam Meningkatkan Pelayanan dan Kinerja Rumah Sakit”
Rumah sakit adalah sebuah institusi perawatan kesehatan profesional yang pelayanannya disediakan oleh dokter, perawat, dan tenaga ahli kesehatan lainnya. Rumah sakit sebagai tempat untuk merawat pasien saat ini telah banyak menghadapi tantangan. Peran tenaga medis di rumah sakit di tuntut untuk lebih profesional dan tepat dalam menangani berbagai kasus medis. Knowledge Management System dapat mendukung pekerjaan tenaga medis dalam menangani pasien dan membantu dalam pengambilan keputusan, sehingga kesalahan dalam penangan dapat dihindari.
Salah satu bagian dari Knowledge Management System yaitu Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit (SIMRS). Sistim Informasi Manajemen Rumah Sakit  adalah sistem komputerisasi yang memproses dan mengintegrasikan seluruh alur proses bisnis layanan kesehatan dalam bentuk jaringan koordinasi, pelaporan dan prosedur administrasi untuk memperoleh informasi secara cepat, tepat dan akurat
Sistim Informasi Manajemen (SIM) berbasis komputer merupakan sarana pendukung yang sangat penting – bahkan bisa dikatakan mutlak untuk operasional rumah sakit. Berbagai pengalaman rumah sakit yang menggunakan sistim administrasi konvensional menunjukan banyaknya kehilangan kesempatan memperoleh laba akibat dari lemahnya koordinasi antar departemen maupun kurangnya dukungan informasi yang cepat, tepat, akurat, dan terintegrasi.
Lecture : Leon Abdillah
Team Member:
1. Arif Randy Agustian 11.141.382P
2. Usman Sulaimann 11.141.263P
3. Msy Verawati Fajriah 12.141.235P
4. Rian Putra Purba 09.141.167

Geen opmerkings nie:

Plaas 'n opmerking